Marhaba ya Ramadhan...
Terasa kerinduannya di saat bulan ini telah tiba dan tak terasa sudah di pertengahan bulan ramadhan
Rindu akan jejak langkah menuju tempat peraduanmu di sudut kota maupun ditengah kota
Tempat dimana kita bersujud berkali - kali memohon ampunan atas segala perbuatan, tak perduli linangan air mata membanjiri wajah kami, intropeksi diri untuk menjadi insan yang lebih mulia di mata Allah SWT.
Semua berlomba - lomba mendapatkan ridho dari sang Rabb yang maha tinggi, melafalkan ayat - ayat yang engkau turunkan untuk mahluk ciptaan-Mu dan berusaha memahami makna yang tersirat dari setiap ayatnya serta menghatamkan bacaannya.
Ada saat dimana insan-Mu beritikaf di masjid, menyebut nama-Mu, memuliakan-Mu dalam zikir dan melantunkan doa" memohon kepada-Mu dengan berserah diri berhari - hari di dalam tempat ibadah yang Engkau muliakan
1 bulan ini Engkau berbaik hati ke pada mahluk-Mu yang bersungguh - sungguh meminta dan berharap dari-Mu, kami meminta janji - janji-Mu di bulan penuh rahmat ini
Janji dimana Engkau menghapuskan dosa - dosa Insan-Mu,meningkatkan pahala mereka, memuliakan mereka, mempertebal keimanan mereka dan memudahkan kehidupan mereka.
Ya..Robb penuhilah janji-Mu kepada kami yang telah berserah diri kepada-Mu,dalam Sholat, zikir dan doa kami..Amin
Comments